Senin, 23 September 2013

Persepam Kalah karena Kurang Waktu Istirahat


Malang - Persepam Madura United tunduk dari Loyola Meralco Sparks dalam laga lanjutan Piala Menpora. Laskar Ronggo Sukowati menuding kurangnya waktu istirahat menjadi penyebab utama kekalahan itu.

Dalam laga kedua Grup B Piala Menpora, Persepam kalah 1-3 saat berhadapan dengan Loyola Meralco dalam pertandingan yang berlangsung di Stadion Kanjuruhan, Senin (23/9/2013) sore WIB.

Laga itu hanya berjarak dua hari dari laga pertama, saat Persepam sukses menundukkan Mitra Kukar dengan skor akhir 2-0.

Asisten pelatih Persepam Jamrawi mengungkapkan penyebab utama kekalahan Zaenal Arief dkk. Tim besutan Daniel Roekito itu juga diminta untuk segera bangkit di laga krusial saat berhadapan dengan Arema Malang di laga terakhir.

"Jeda sehari sangat berat bagi kami. Stamina tim menurun dratis. Semua harus berubah saat melawan Arema," ungkap Jamrawi dalam sesi konferensi pers seusai laga.

Piala Menpora berlangsung dari 20-28 September mendatanf dengan format setengah kompetisi. Setiap tim yang berlaga di ajang ini mempunyai jadwal bertanding dua hari sekali.

Sumber : http://sport.detik.com/piala-menpora/read/2013/09/23/185703/2367144/76/persepam-kalah-karena-kurang-waktu-istirahat

Tidak ada komentar:

Posting Komentar